REVOLUSI MENTAL

MARI WUJUDKAN REVOLUSI MENTAL POLRI MULAI DARI DIRI SENDIRI, DARI HAL TERKECIL.

DUKUNGAN MORIL UNTUK PS POLRI




Polres Balangan dalam mendukung kejuaraan Bhayangkara Cup 2016 hanya mampu memberikan dukungan kepada PS Polri melalui Nonton Bareng di Aula Polres Balangan yang dihadiri oleh para perwira dan seluruh anggota Polres Balangan.
Ketegangan terlihat dari wajah anggota saat melihat pertandingan antara Arema Vs PS Polri yang berakhir dengan skor imbang 0-0, meskipun tidak puas dengan hasil akhir dalam pertandingan tersebut, Wakapolres Kompol Iwan Wahyu Purnomo, ST. M.Si menegaskan bahwa Personil Polres Balangan selalu mendukung PS Polri semoga dapat meraih kemenangan dalam kejuaran Bhayangkara Cup 2016.


Dalam agenda nonton bareng ini direncanakan kedepannya dilapangan terbuka dan tempat - tempat keramaian seperti Pasar, terminal maupun Taman sehingga dapat mensosialisasikan program - program Polres Balangan, himbauan - himbauan dan keberhasilan Polres Balangan dalam mengungkap kasus yang terjadi di Kabupaten Balangan.
(Lois Adi)



Share on Google Plus

About Unknown

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar